Cara Mengobati Batu Ginjal Dengan Daun Kumis Kucing


Ketika pertama kali di diagnosa bahwa ada batu yang “nyempil” di ginjal, aku biasa saja. Karena pada waktu itu di usia yang masih sangat kecil, kira-kira 12 tahun belum terlalu mengerti mengenai penyakit batu ginjal. Ketika kumat, hanya rasa sakit yang dirasakan dan rasa nyeri tersebut tidak bisa di ungkapkan dengan kata-kata. Mulanya sakit pada bagian pinggang, tetapi lama kelamaan menjalar juga ke bagian perut bawah sebelah kiri. Bahkan untuk buang air kecilpun terasa sulit dan tak jarangan terkadang ada darah didalam urin.

Ketika batu yang mengendap di ginjal masih kecil mungkin Anda tidak akan merasakan apa-apa, kita masih bisa mengatasinya hanya dengan mengkonsumsi banyak-banyak air putih. Dengan begitu maka batu yang masih kecil tersebut dapat turun dan keluar bersamaan dengan kita buang air kecil.

Namun lain ceritanya apabila batu ginjal tersebut sudah mengendap lama di ginjal Anda, biasanya ukuran batu tersebut lama kelamaan akan menjadi besar sehingga menyebabkan rasa nyeri yang tentunya akan sangat menyiksa. Batu ginjal yang sudah besar dengan ukuran 5 mm tidak bisa keluar hanya dengan mengkonsumsi banyak air. Butuh tindakan pengobatan, bila diperlukan dokter akan menganjurkan untuk operasi.


Nah, ngomong-ngomong masalah batu ginjal maka pada tulisan kali ini kita akan mencoba membahas bagaimana cara mengobati batu ginjal atau kencing batu dengan menggunakan ramuan herbal daun kumis kucing.

Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan tanaman kumis kucing ini, karena tanaman ini sangat mudah kita temukan di sekitar kita. Tanaman kumis kucing diketahui memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan tubuh, bahkan daun kumis kucing sangat dipercaya sebagai salah satu obat yang cukup ampuh untuk penyakit batu ginjal.

Kumis kucing bersifat diuretik yaitu bisa membantu memperlancar pengeluaran air kemih. Karena sifatnya diuretik maka akan sangat membantu didalam mengeluarkan batu ginjal. Dengan mengkonsumsi ramuan daun kumis kucing satu gelas sehari dan ditambah dengan mengkonsumsi air putih sebanyak 2,5 liter dalam sehari maka batu ginjal yang mengendap pada ginjal Anda bisa terdorong keluar bersamaan dengan buang air kecil.

Dibawah ini akan diberitahu bagaimana cara membuat ramuan batu ginjal untuk mengobati batu ginjal.

Pertama, ambil daun kumis kucing segenggam tangan. Cara ngambil daun kumis kucingnya sama dengan cara kita mengambil pucuk ubi. Jika sudah dirasa cukup daun kumis kucingnya yang kita ambil maka terus dicuci bersih. Selanjutnya rebus daun kumis kucing tersebut dengan dua gelas air putih bersih. Rebus hingga mendidih dan tinggal satu gelas, matikan kompor dan biarkan air rebusan daun kumis kucing menjadi dingin.

Tuangkan kedalam gelas, Anda bisa saring terlebih dahulu sebelum menuangkan kedalam gelas dan kemudian silahkan di konsumsi. Untuk hasil maksimal Anda bisa mengkonsumsi air rebusan daun kumis kucing dua kali dalam sehari dan disertai dengan banyak minum air putih. Insyallah batu ginjal atau batu yang ada disaluran kemih Anda akan keluar bersamaan dengan buang air kecil.


Semoga informasi ini bisa bermanfaat dan membantu Anda yang sedang mencari cara bagaimana mengobati batu ginjal secara alami. Namun satu hal yang perlu diketahui, Anda tetap harus memeriksakan diri kedokter untuk mengetahui ukuran batu yang ada diginjal Anda. Apabila ukuran batu ginjal Anda sudah lebih dari 5 mm maka ramuan kumis kucing ini tidak akan mempan dan tidak bisa membuat batu ginjal Anda keluar. Tetapi apabila batu ginjal Anda masih berukuran kecil maka cara ini akan sangat membantu didalam mengeluarkan batu diginjal atau saluran kemih Anda.