Obat Nyeri Sendi Yang Bagus dan Aman Digunakan


Terkadang ketika sedang asik beraktivitas, tiba-tiba saja persendian terasa nyeri. Hal ini tentu saja akan membuat kita langsung menjadi badmood. Apalagi nyeri sendi tersebut berlangsung cukup lama maka sudah pasti akan membuat kita meringis menahan rasa sakit, sambil mencari tempat untuk beristirahat. Mau tidak mau maka terpaksa kita harus istirahat, sehingga pekerjaan Andapun akan menjadi terganggu.

Pada beberapa kasus biasanya hampir rata-rata kebanyakan orang mengeluh mengalami nyeri sendi pada bagian lutut mereka. Namun sebagian orang lagi terkadang mengeluh mengenai nyeri sendi pada pergelangan tangan, bahu ataupun punggung.

Nyeri sendi ini sendiri ada yang ringan dan ada yang parah. Nyeri sendi yang ringan masih bisa kita atasi dengan cara-cara sederhana seperti melakukan istirahat atau mengompres bagian sendi yang terasa sakit dengan menggunakan batu es selama 15-20 menit.

Selain melakukan cara diatas, untuk menghindari agar rasa sakit pada sendi tersebut tidak menjadi semakin parah maka Anda juga harus menjaga makanan. Jangan mengkonsumsi makan makanan yang dapat menyebabkan kambuhnya nyeri sendi Anda. Adapun makanan yang harus Anda hindari adalah seperti makanan cepat saji, gorengan, makanan tinggi garam dan makanan yang kaya protein komplek.

Namun apabila rasa nyeri pada sendi Anda juga tidak menghilang meskipun sudah beristirahat dan melakukan kompres dengan air dingin, maka bisa mencoba menggunakan obat nyeri sendi berikut ini.

Obat Nyeri Sendi


Memang pada saat ini banyak sekali obat nyeri sendi dijual di apotek. Hal ini tentu saja akan membuat kita menjadi bingung untuk memilih obat mana yang paling bagus dan aman untuk digunakan. Sebagai konsumen tentu saja kita harus jeli, jangan sampai salah didalam memilih agar Anda tidak kecewa dengan obat yang Anda beli.

Baiklah kalau boleh menyarankan, menurut dokter mengatakan bahwa obat yang paling bagus dan aman digunakan untuk mengobati nyeri sendi adalah yang mengandung natrium diklofenak. Kandungan ini akan bekerja cepat didalam meredakan nyeri sendi Anda, bahkan tanpa menimbukan sensasi pedas atau perih.

Biasanya obat yang mengandung natrium diklofenak ini sangat ampuh didalam menghilangkan rasa sakit akibat osteoarthritis pada sendi-sendi tertentu seperti pada bagian lutut, kaki, pergelangan tangan ataupun pergelangan kaki.

Anda bisa membeli obat yang mengandung gel atau krim untuk mengatasi masalah nyeri sendi bagian-bagian tersebut. Tinggal oleskan saja obat nyeri sendi tersebut maka biasanya dalam waktu sebentar nyeri akan reda dan hilang.

Tetapi satu hal yang perlu di ingat, apabila rasa nyeri sendi yang Anda rasakan di banyak bagian tubuh maka sangat direkomendasikan untuk menggunakan obat yang mengandung natrium diklofenak tablet. Anda sudah pasti tahu penggunaanya dengan cara diminum.

Lantas, apa saja merk obat pereda nyeri yang mengandung natrium diklofenat ? sebenarnya Anda bisa mencari nama atau merk obat nyeri sendi yang mengandung natrium diklofenat di internet. Tetapi karena Anda sudah membaca tulisan ini, saya merekomendasikan voltaren sebagai obat untuk menghilangkan nyeri sendi.

Obat Nyeri Sendi Tradisional


Anda juga bisa memanfaatkan bahan-bahan alami rumahan didalam mengatasi masalah nyeri sendi ini. Cara ini sangat cocok untuk kamu yang takut untuk menggunakan obat-obatan yang dijual di apotek. Adapun obat tradisional yang dipercaya ampuh untuk mengatasi masalah nyeri sendi ini adalah kunyit.

Jika Anda ingin mencoba membuat ramuan kunyit untuk mengatasi nyeri sendi maka silahkan simak tips dibawah ini.

Bahan

- Kunyit 1 Sepotong
- Jahe 1 Potong
- Madu
- Air Putih 2 Gelas

Cara Membuat

1. Panaskan air didalam panci, kemudian memarkan kunyit dan jahe.
2. Masukan kunyit dan jahe yang sudah di memarkan kedalam air yang sudah mendidih tadi
3. Tunggu hingga beberapa menit hingga air rebusan tersebut menjadi segelas.
4. Setelah itu, tuangkan air rebusan tadi pada gelas dan tambahkan 1 sendok madu
5. Ramuan siap untuk diminum

Bagaimana, mudah bukan ? jikalau Anda tertarik untuk mencoba membuat ramuan kunyit diatas untuk mengatasi nyeri sendi maka silahkan dicoba buat sendiri dirumah. Semoga bermanfaat dan membantu Anda