Cara Mengempeskan Jerawat Secara Cepat Dan Alami

Jerawat memang sangat menyebalkan karena bisa mengurangi rasa percaya diri kita, apalagi jerawat di wajah sudah besar dan kemerah-merahan maka tentu saja hal ini sangat menganggu penampilan kita. Biasanya jerawat yang sudah besar namun belum juga pecah membuat tangan kita gatal untuk segera memencetnya dengan harapan agar jerawat tersebut cepat kempes dan hilang, padahal tindakan ini sangat salah karena mengempeskan jerawat dengan cara dipencet justru akan membuatnya semakin meradang.

Cara Mengempeskan Jerawat Dalam Semalam


Walaupun jerawat di wajah sangat menganggu namun jangan coba-coba untuk memencetnya agar tidak menimbulkan lubang dan noda hitam yang sangat susah dihilangkan. Nah, bagi Anda yang pada  saat ini sedang mempunyai jerawat maka dibawah ini ada beberapa cara alami yang mudah dan cepat untuk mengempeskan jerawat dalam waktu singkat tanpa harus dipencet. Penasaran ? yuk mari kita simak tulisan dibawah ini.

 Cara Mengempeskan Jerawat Cepat dan Alami Dalam Sehari


1. Madu.
Madu sudah dikenal sejak zaman dahulu sebagai obat dari segala obat, bahkan madu juga sering digunakan oleh sebagian wanita untuk mempercantik kulit mereka. Nah, jika Anda mempunyai jerawat dan ingin cepat menghilangkannya maka jangan dipencet tetapi gunakanlah madu maka jerawat akan kempes dalamw aktu semalam.

Caranya yaitu siapakan satu sendok madu murni lalu campurkan dengan bubuk kayu manis secukupnya. Campuran tadi pastikan agar benar-benar menyatu lalu baru oleskan pada seluruh wajah atau bagian yang terkena jerawat. Diamkan saja selama semalaman dan kemudian baru bilas pada esok pagi.

2. Es Batu
Es batu tak hanya enak untuk dicampur dengan minuman, ternyata selain berfungsi menyegarkan tenggorokan Es batu juga bisa kita manfaatkan untuk kecantikan salah satunya adalah mengempeskan jerawat. Untuk pengaplikasianya sendiri sangat mudah yaitu cukup tempelkan sepotong es batu pada daerah kulit yang berjerawat, setelah itu baru kompres dengan obat tetes mata yang telah siapkan pada kapas. Terapi es batu ini bisa mengurangi efek iritasi atau peradangan pada jerawat.

3. Minyak Kayu Putih
Cara ketiga untuk mengempeskan jerawat adalah dengan menggunakan minyak kayu putih. Ya, Anda tidak salah dengar karena ternyata minyak kayu putih tak hanya digunakan untuk memberi rasa hangat pada tubuh kita tetapi juga bisa dimanfaatkan untuk mengempeskan jerawat.

Cara pemakaiannya sendiri sangat mudah yaitu kita siakan kapas dan minyak kayu putih, lalu teteskan minyak kayu putih tersebut pada kapas yang telah disiapkan tadi. Kemudian tempel pada bagian kulit yang terkena jerawat dan biarkan selama beberapa menit, jika Anda merasakan panas maka jangan khawatir karena itu pertanda bahwa obat tersebut sedang bereaksi. Lakukan cara ini dimalam hari ketika hendak tidur.

4. Odol
Odol biasanya kita gunakan untuk memutihkan gigi, padahal selain itu ternyata manfaat odol sangatlah banyak salah satunya untuk mengempeskan jerawat. Caranya cukup mudah yaitu sebelum menggunakan cara ini maka bersihkan terlebih dahulu wajah Anda dan kemudian lap hingga kering dengan handuk lembut. Setelah kompres dengan kapas yang telah ditetesi dengan obat mata, lalu untuk penutup baru oleskan odol pada jerawat dan biarkan saja semalaman.

5. Air Ludah
Mungkin ini terdengar sedikit menjijikan bagi sebagian orang tetapi cukup ampuh loh untuk mengempeskan jerawat. Caranya sangat mudah yaitu cukup oleskan air ludah Anda pada bagian kulit yang terkena jerawat dan biarkan saja selama beberapa menit, ulangi cara ini setiap 4 jam sekali agar bakteri penyebab jerawat cepat mati. Ludah kita sebenarnya mengandung senyawa yang bersifat antibakteri sehingga mampu membunuh kuman penyebab jerawat termasuk kuman penyebab jerawat batu.

Itulah cara mengempeskan jerawat secara alami dan cepat yang bisa Anda coba ikuti dirumah. So, jangan pecet jerawat Anda karena hal tersebut bisa memicu terjadinya penyebaran jerawat yang lebih parah lagi. Baca Juga : Sering Pencet Jerawat ? Ini 4 Dampak Negatifnya