Cara Menurunkan Berat Badan Dengan Diet Telur

Diet telur bisa menjadi salah satu alternatif untuk menurunkan berat badan. Dengan menjalani diet telur ini maka Anda tidak perlu takut kelaparan, kita masih tetap diperbolehkan mengkonsumsi makanan setiap hari. Namun memang menu makanan yang kita santap tidak boleh sembarangan, ada aturan menu yang harus Anda ikuti setiap harinya. Apabila Anda mengikuti aturan diet telur ini dengan konsisten maka dalam waktu 3 minggu berat badan Anda bisa turun sebanyak 7- 14 kilogram.

Cara Melakukan Diet Telur
Nah, apabila Anda sudah merasa siap berkomitmen melakukan diet telur ini maka silahkan simak dibawah ini apa saja menu makanan yang boleh Anda santap setiap hari.

Cara Melakukan Diet Telur


Hari Senin
Pada hari pertama melakukan diet telur maka anda diwajibkan mengkonsumsi makanan berikut ini saat sarapan, makan siang dan makan malam.

Sarapan: 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : 2 buah kentang rebus dan 2 buah apel

Makan Malam : 1 porsi salad dengan lauk 1 potong ayam

Hari Selasa
Di hari ini menu makanan Anda akan sedikit berbeda tetapi menu sarapan paginya tetap sama dengan hari pertama.

Sarapan : 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : Sayuran hijau dan 1 porsi salad dengan lauk ayam

Makan Malam : 1 porsi salad sayur, 1 buah jeruk dan 2 telur rebus

Hari Rabu
Hari rabu atau dihari ketiga menu sarapan pagi Anda tetap sama, namun ada perbedaan pada menu makan siang dan malamnya.

Sarapan : 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : 1 buah kentang rebus, 1 buah tomat dan 1 gelas susu rendah lemak.

Makan Malam : 1 porsi salad dengan lauk ayam

Hari Kamis
Pada hari kamis, menu makanan yang Anda konsumsi berbeda lagi tetapi untuk sarapannya tetap yaitu telur rebus.

Sarapan : 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : Silahkan konsumsi buah-buahan tetapi jangan berlebihan, hindari buahan yang mengandung tinggi gula.

Makan Malam : 1 porsi salad dengan lauk ayam

Hari Jumat
Di hari jumat ini kamu akan mengkonsumsi telur rebus agak sedikit banyak, bukan saja pada saat sarapan tetapi pada saat makan siangpun kamu dianjurkan mengkonsumsi telur rebus

Sarapan: 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : Sayur rebus dan 2 buah telur rebus

Makan Malam : 1 potong ayam dengan beberapa sayuran rebus.

Hari Sabtu
Untuk hari sabtu, berikut menu makanan yang wajib Anda konsumsi.

Sarapan : 2 buah telur rebus dan 1 buah jeruk

Makan Siang : 1 buah tomat, 1 potong ayam dan beberapa sayuran rebus

Makan Malam : 1 porsi sayuran rebus.

Itulah menu makanan diet telur yang patut Anda ikuti, Jika Anda ingin mendapatkan hasil yang benar-benar maksimal maka lakukan diet ini selama 3 minggu. Ulangi menu makanan diatas selama 3 minggu berturut-turut tanpa putus sekalipun. Bagaimana mudah bukan ? meskipun sedang diet tetapi dijamin Anda tidak akan kelaparan.


Oh iya, sekedar tambahan. Bagi Anda yang mempunyai alergi mengkonsumsi telur maka sebaiknya jangan melakukan diet telur ini sebelum berkonsultasi dengan dokter. Takutnya nanti ketika Anda menjalani diet telur, kamu mengalami alergi seperti bentol-bentol atau lainnya. Selamat mencoba dan semoga berhasil