Cara Menghilangkan Kebiasaan Tidur di Pagi Hari


Bangun pagi, kemudian sholat subuh dan setelah itu tidur lagi. Ada yang seperti itu ? sayang banget jika kebiasaan tersebut diteruskan karena setelah sholat subuh ada banyak kegiatan bermanfaat yang bisa Anda lakukan seperti berolahraga, melanjutkan sisa tugas yang belum selesai, mempersiapkan barang-barang yang akan dibawa untuk bekerja nanti atau juga bisa melakukan meditasi. Pokoknya ada banyak kegiatan-kegiatan lain dipagi hari yang lebih bermanfaat dibandingkan tidur di pagi hari.

Kebiasaan tidur di pagi hari sebenarnya sangatlah tidak baik, bahkan didalam agama melarang kita untuk tidur pagi. Bahaya tidur pagi bukan saja bisa berdampak pada kesehatan tubuh kita tetapi juga bisa memiliki efek negatif pada rezeki kita. Orang-orang yang tidur dipagi hari dan bangun pada siang hari maka rezekinya akan dipatok ayam.

Lantas, bagaimana cara mengubah kebiasaan tersebut ? yuk simak saja tips sederhana dibawah ini bagaimana cara menghilangkan kebiasaan tidur di pagi hari.

1. Niat
Mengubah kebiasaan memang agak sulit, Anda harus benar-benar bekerja keras untuk bisa mengubah kebiasaan yang sudah dilakukan bertahun-tahun. Jadi, hal pertama yang harus Anda lakukan untuk merubah kebiasaan tidur pagi adalah menanamkan niat didalam diri.

Tanamkan niat didalam diri Anda, dengan begitu maka secara perlahan Anda akan bisa mengubah kebiasaan buruk tersebut. Niat tanpa diiringi dengan tindakan sama saja bohong, ketika Anda sudah berniat maka harus dibarengi dengan tindakan.

2. Tidur Jangan Terlalu Malam
Salah satu penyebab mengapa seseorang sering kali tidur lagi setelah sholat subuh adalah karena semalam begadang. Begadang akan membuat mata kita terasa berat dan bawaannya pengen tidur terus dipagi hari. Nah, Anda harus membiasakan diri untuk tidur tidak terlalu larut malam agar ketika bangun tidur dipagi hari tubuh menjadi lebih bugar sehingga matapun tidak mudah mengantuk di pagi hari.

3. Melakukan Ibadah Lainnya di Pagi Hari Selain Sholat Subuh
Untuk menghindari dari rasa kantuk ketika selesai sholat subuh maka Anda bisa melanjutkan dengan ibadah lainnya. Selain sholat subuh, Anda juga bisa berdzikir atau membaca al-quran. Dengan bagitu maka pahala yang Anda dapatkan bisa berlipat-lipat.

4. Melakukan Aktivitas Yang Menyenangkan
Setelah sholat subuh dan kemudian dilanjutkan dengan membaca alquran hingga matahari terbit maka setelah itu Anda bisa mengisi waktu dipagi hari dengan beberapa kegiatan yang menyenangkan. Ada baegitu banyak aktivitas menyenangkan yang bisa Anda lakukan seperti bermeditasi, menonton tv, mendengarkan musik atau juga bisa jalan-jalan disekitar komplek sambil menghirup udara segar. Dengan begitu maka kita akan lebih bersemangat dipagi hari dan rasa kantuk pun akan hilang.

5. Mandi
Setelah melakukan berbagai aktivitas maka saatnya Anda untuk mandi pagi agar tubuh menjadi lebih bugar sehingga tidak ada lagi keinginan untuk tidur dipagi hari. Kalau tidak mandi pagi maka tubuh akan terasa lesu dan tidak bersemangat. Jadi, jangan malas untuk mandi pagi ya guys

6. Sarapan
Kemudian yang terakhir yaitu jangan lupa sarapan. Sebelum berangkat kesekolah atau bekerja maka sarapanlah terlebih dahulu. Selain untuk meningkatkan energi, sarapan pagi juga bisa mencegah agar kita tidak mudah mengantuk dipagi hari.


Itulah cara menghilangkan kebiasaan tidur dipagi hari yang bisa coba Anda terapkan. Jangan biasakan untuk tidur dipagi hari karena itu sangat tidak baik. Jika Anda memang benar-benar mengantuk dan ingin tidur maka setidaknya tunggulah agak siangan dikit. Dapatkan Tips Kecantikan dan Kesehatan lainnya di cantiksehatgue.