18 Manfaat Jeruk Nipis Bagi Kesehatan dan Kecantikan

Mungkin masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan yang namanya jeruk nipis karena memang buah yang satu ini sangat mudah ditemukan disekitar kita. Seperti yang kita ketahui bahwa jeruk nipis ini merupakan buahan yang mengandung vitamin C tinggi sehingga tak heran apabila banyak orang yang sering memanfaatkannya sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai macam penyakit seperti untuk menghilangkan batuk, menyegarkan badan hingga digunakan untuk kecantikan kulit wajah.

Nah, apabila Anda penasaran dan ingin mengetahui lebih lanjut mengenai manfaat jeruk nipis ini maka silahkan simak saja tulisan dibawah ini.

manfaat jeruk nipis bagi kesehatan dan kecantikan



Manfaat Jeruk Nipis Bagi Kesehatan


1. Mengurangi asam urat
Jeruk nipis dapat dikatakan sebagai obat asam urat herbal karena asam sitrat pada jeruk nipis dapat melarutkan asam urat yang tertimbun didalam tubuh sehingga asam urat anda akan berkurang. Setiap pagi dan sore hari minumlah segelas air perasaan jeruk nipis agar asam urat pada tubuh Anda hilang.

2. Mengobati maag
Kita mengetahui bahwa orang yang bermasalah pada lambung seperti terkena maag tidak boleh makan-makanan yang pedas dan masam. Tetapi di Amerika, justru para ahli kesehatan menganjurkan orang yang menderita maag untuk mengonsumsi jeruk nipis sebagai obat herbal ringan.

3. Meningkatkan sistem umum saat cuaca ekstrim
Musim dingin adalah waktu yang paling rentan bagi kita dan membuat tubuh mudah terserang berbagai penyakit seperti batuk dan flu. Vitamin C pada jeruk nipis mampu menjadi solusi tepat karena membantu menjaga kondisi tubuh kita dari dari serangan penyakit musiman ini. Kandungan antioksidan berupa flavonoid juga membantu memerangi virus yang masuk kedalam tubuh sehingga membuat tubuh tetap fit dalam cuaca apapun.

4. Menyeimbangkan pH dalam tubuh
Tahukah Anda apa itu pH ? pH adalah ukuran keseimbangan asam dan basa didalam tubuh, jika basa menunjukkan tubuh dalam kondisi yang fit atau sehat tetapi asam sebaliknya, menunjukkan bahwa tubuh kurang sehat. Peningkatan asam dapat terjadi karena mengonsumsi makanan seperti nasi, es krim, daging, kopi, gula dan roti. Maka dari itu kita harus mengonsumsi makanan yang memberi alkali pada tubuh seperti halnya jeurk nipis. Jangan bingung jika jeruk termasuk makanan beralkali. Walaupun rasanya yang asam, jeruk nipis mengandung acid citric yang baik untuk menyeimbangkan jumlah asam dalam tubuh.

5. Memperbaiki sistem pencernaan
Sembelit dan diare biasanya penyakit yang sering mengganggu pencernaan. Masalah tersebut dapat diatasi dengan mengonsumsi air perasaan jeruk nipis hangat.  Mengkonsumsi jus jeruk nipis hangat mampu membantu usus bergerak dengan baik sehingga melancarkan buang air besar dan menjaganya tetap normal atau stabil.

6. Meningkatkan penglihatan
Vitamin C didalam jeruk nipis juga berkhasiat melindungi mata dari kerusakan, degenerasi dan penuaan. Sedangkan kandungan flavonoid-nya memberi perlindungan pada mata dari iritasi dan infeksi. Konsumsilah jus jeruk nipis setiap pagi agar mata Anda tetap sehat dan badang juga sellau fit

7. Membunuh bakteri atau kuman
Selain dapat membunuh cacing, jeruk nipis juga dapat membasmi bakteri  penyebab penyakit malaria, kolera, tipes, dan difteri.

8. Menguatkan pembuluh darah
Jeruk nipis juga merupakan anti kanker yang dapat menurunkan resiko sebagian jenis kanker seperti leukemia, lambung, dan usus besar. Hal ini dikarenakan jeruk nipis mengandung liminoid yang berperan menangkal radikal bebas dari dalam tubuh.

9. Menyehatkan ginjal
Kita sering mendengar bahwa banyak minum air putih dapat  menyehatkan ginjal. Hal itu memang benar, air putih memang sangat bagus untuk membantu meringankan beban kerja ginjal. Tetapi tahukah Anda bahwa ternyata tidak hanya air putih saja yang bagus untuk kesehatan ginjal, jeruk nipis juga dapat menyehatkan ginjal Anda. Konsumsilah jeruk nipis 2 kali sehari secara rutin agar ginjal Anda tetap sehat dan terhindar dari penyakit.

10. Menurunkan berat badan
Bagi Anda yang pada saat ini sedang berjuang untuk berdiet dan menurunkan berat badan maka tidak ada salahnya apabila memasukan jeruk nipis didalam menu diet Anda karena menurut para ahli mengatakan bahwa seseorang yang mengawali harinya dengan minum secangkir air jeruk nipis hangat maka bisa membantu menurunkan berat badannya.

11. Baik dikonsumsi ibu hamil dan wanita menopause
Jeruk nipis baik dikonsumsi ibu hamil dan wanita menopause karena jeruk nipis segar menyimpan kandungan kalsium dan microgram folat yang baik untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh ibu hamil dan wanita menopause.

12. Mengurangi bau badan
Jika Anda mempunyai masalah dengan bau badan maka jeruk nipis juga bisa dijadikan andalan untuk mengatasi hal tersebut.  Cara pengaplikasiannya juga terbilang simpel yaitu pertama Anda siapkan terlebih dahulu satu buah jeruk nipis.
Potong satu buah jeruk nipis tersebut menjadi dua bagian, kemudian oleskan kapur sirih tipis-tipis pada kedua irisan jeruk nipis. Setelah itu, kempitkan pada ketiak sesudah Anda mandi. Diamkan beberapa menit, lalu baru bilas dengan menggunakan air bersihl. Lakukan hal ini setiap pagi dan sore hari.

Manfaat Jeruk Nipis Bagi Kecantikan


13. Menghilangkan noda hitam
Air perasan jeruk nipis dikenal sebagai pemutih alami yang sifatnya ringan pada kulit.  Jeruk nipis mengurangi bintik-bintik gelap yang ada pada wajah. Cara mengaplikasikan jeruk nipis pada wajah terbilang sangat mudah yaitu pertama siapkan air perasan jeruk nipis, kemudian terapkan pada kapas dan oleskan pada kulit yang gelap. Kemudian diamkan kurang lebih selama 30 menit, usahakan tetap didalam rumah dan hindari sinar matahari. Setelah setengah jam maka baru bilas dengan menggunakan air bersih.

14. Menghilangkan jerawat
Bagi wanita, jerawat adalah salah satu masalah besar yang harus diatasi dengan cepat. Jerawat disebabkan oleh kotoran, debu dan sel-sel kulit mati yang menyumbat pori-pori. Selain itu bakteri yang ada pada pori-pori dapat memperburuk terjadinya jerawat dan membuat wajah menjadi tampak kemerahan.

Nah, salah satu cara untuk mengatasi jerawat ini yaitu bisa dengan menggunakan jeruk nipis. Caranya yaitu, campur air perasaan jeruk nipis dengan sedikit madu. Madu berfungsi untuk mencegah pertumbuhan bakteri sedangkan asam akan mengontrol kelebihan minyak. Kemudian terapkan pada area wajah yang berjerawat dan berminyak. Diamkan selama 10 menit, lalu baru dibilas dengan air bersih. Lakukan hal tersebut secara rutin.

15. Mencerahkan kulit
Jeruk nipis dapat memberikan cahaya alami bagi kulit wajah, sehingga kulit tampak putih dan bersih. Anda cukup mengkonsumsi segelas jus jeruk nipis yang dicampur madu pagi harinya secara teratur. Selain itu, Anda juga bisa mengoleskan air perasaan jeruk nipis pada wajah.

16. Mengurangi Flek Hitam
Jika sering terkena paparan sinar matahari maka dapat menimbulkan flek hitam pada kulit. Jeruk nipis dapat digunakan untuk menghapus flek tersebut secara alami. Yang perlu dilakukan hanya mencampur tepung dengan air perasaan jeruk nipis. Lalu oleskan pasta tersebut pada wajah secara merata. Biarkan hingga kering, lalu setelah itu baru bilas wajah Anda dengan air bersih dan keringkan dengan handuk.

17. Menjaga kulit agar tetap lembab
Jeruk nipis juga dapat melembabkan kulit. Caranya dengan mencampur jeruk nipis dengan putih telur kemudian oleskan pada wajah secara merata. Diamkan sampai kering kemudian bilas dengan air bersih.

18. Membuat rambut berkilau
Kemudian manfaat jeruk nipis selanjutnya adalah bisa membuat rambut menjadi berkilau. Caranya sangat mudah yaitu campurkan saja air perasan jeruk nipis dengan madu dan minyak zaitun,  lalu aduk hingga bahan tersebut tercampur rata. Setelah itu baru dioleskan pada seluruh rambut secara merata. Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan air mengalir.


Itulah manfaat jeruk nipis bagi kesehatan dan kecantikan yang mungkin jarang diketahui oleh banyak orang. Apabila artikel ini bermanfaat maka silahkan dibagikan agar orang lain juga mengetahui akan manfaat hebat dari jeruk nipis ini.