13 Manfaat Hebat Dari Bawang Putih Bagi Kesehatan

Siapa sih yang tak kenal dengan bawang putih ? saya rasa semua orang pasti mengetahuinya, apalagi para ibu-ibu rumah tangga maka sudah tidak asing lagi dengan yang namanya bawang putih karena setiap hari menggunakannya sebagai bumbu penyedap masakan.

Ya, seperti yang kita ketahui bahwa memang bawang putih ini sering kali digunakan sebagai bumbu dapur oleh para ibu rumah tangga. Padahal selain bermanfaat sebagai bumbu dapur, bawang putih ini juga memiliki manfaat hebat lainnya apabila dikonsumsi dalam keadaan mentah. Kandungan antioksidan didalam bawang putih sangat berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh, bahkan bawang putih ini juga bisa diandalkan sebagai pencegah penyakit kanker.

Manfaat bawang putih


Nah, apabila Anda penasaran apa saja sih manfaat dari bawang putih ini maka silahkan simak saja ulasannya dibawah ini.


Manfaat Bawang Putih


1. Diabetes
Manfaat bawang putih yang pertama dapat mengatasi penyakit diabetes. Dengan membiasakan diri mengonsumsi bawang putih mentah setiap harinya maka hal ini dapat menetralisir dan menjaga kadar gula didalam darah tetap normal.

2. Menurunkan Berat Badan
Nah bagi kalian yang sedang melakukan program diet, bawang putih dapat menjadi salah satu pilihan untuk dijadikan sebagai bahan diet.  Senyawa yang ada pada bwang putih diyakini dapat membantu proses penurunan berat badan yang pastinya dapat mengontrol berat badan Anda dan menurunkan berat badan Anda sesuai yang diinginkan. Tidak hanya mengonsumsi bawang putih, Anda juga harus menyeimbangkannya dengan pola makan yang sehat dan juga dengan melakukan olahraga secara teratur.

3. Melancarkan Sistem Peredaran Darah
Sistem peredaran darah dalam tubuh pastinya tidak selalu bekerja secara sempurna, ada saatnya sistem peredaran darah terganggu karena kekurangan nutrisi atau yang lainnya. untuk mengatasi masalah gangguan pada sistem peredaran darah, Anda dapat menggunakan bawang putih. Bawang putih dapat memperlancar sistem peredaran darah keseluruh tubuh serta membuka pembuluh darah yang sedang tersumbat.

4. Mengobati Penyakit Kulit
Anda pasti pernah terserang penyakit kulit yang membuat diri merasa tidak percaya diri, apalagi bagi wanita yang terkena penyakit kulit akan malu mengenakan kaos yang berlengan pendek. Minyak yangterbuat dari bawang putih mampu mengobati infeksi pada kulit sehingga akan memberikan efek menjadikan kulit lebih bersih dan juga halus. Perlu diketahui, dalam pemakaian disarankan tidak berlebihan karena sesuatu yang berlebihan tersebut akan memberikan efek negatif bagi kulit seperti iritasi pada kulit.

5. Mengobati  Influenza
Bawang putih mengandung antioksidan yang kuat sehingga mampu membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Apabila sistem kekebalan tubuh kita meningkat maka tentu saja tubuh kita akan terlindungi dari berbagai serangan penyakit seperti influenza. Dengan rutin mengonsumsi ramuan dari bawang putih, flu  yang Anda derita akan berangsung-angsur membaik .
Cara membuat ramuan dari bawang putih cukup simpel. Pertama iris bawang putih, kemudian seduh dengan air panas. Diamkan beberapa saat dan saring airnya. Minum air ramuannya, agar lebih enak dapat Anda tambahkan dengan madu.

6. Membersihkan Racun Dalam Tubuh
Racun yang ada pada tubuh dapat disebabkan oleh makanan ataupun minuman yang mengandung berbagai bahan kimia masuk kedalam tubuh. Jika dibiarkan, jumlah racun dalam tubuh dapat terus meningkat sesuai dengan jumlah makanan atau minuman yang Anda konsumsi. Hal ini akan membuat kondisi kesehatan tidak stabil sehingga membuat Anda dapat terserang berbagai penyakit.

Nah, untuk mengatasi hal ini maka langkah yang harus Anda lakukan adalah dengan mendetoksifikasi atau mengeluarkan racun-racun tersebut dari dalam tubuh Anda. Tenang, Anda tidak perlu harus mengeluarkan uang yang banyak untuk detoksifikasi tetapi cukup dengan mengkonsumsi bawang putih mentah saja setiap pagi.

7. Anti Kanker
Bawang putih dapat digunakan sebagai Anti kanker, apa iya? Pasti Anda betanya-tanya. Hal ini telah dibuktikan oleh beberapa penelitian yang menyatakan bahwa zat diallyl sulfida  yang ada pada bawang putih mampu menghambat pertumbuhan dan transformasi PhIp menjadi karsinogen yang merupakan penyebab terbentuknya sel kanker. Perlu Anda ketahui kandungan PhIp adalah salah satu amina heterosiklik (HCA) yang merupakan zat yang dapat memicu kanker. Maka dari itu, untuk mencegah terjadinya kanker ini maka tidak ada salahnya apabila kita rutin untuk mengkonsumsi bawang putih mentah setiap pagi.

8. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah salah satu penyakit yang disebabkan tekanan darah melebihi batas normal. Bawang putih dapat menurunkan tekanan darah tinggi Anda sekitar 7-8% (Sumber : WebMD).

9. Dapat Menghilangkan Kolesterol Jahat (LDL)
Sebenarnya kolesterol baik bagi tubuh jika kadarnya masih normal, tetapi apa yang terjadi jika kolesterol yang ada didalam tubuh meningkat dan yang bertambah bukan kolesterol baik melainkan kolesterol jahat. Hal ini tentunya dapat membawa dampak yang negatif bagi kita. Untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh dan menggantinya dengan kolesterol baik Anda hanya perlu mengonsumsi bawang putih. Beberapa riset menunjukkan bahwa bawang putih dapat memangkas LDL sebanyak 15%. Bawang putih dapat menurunkan LDL tetapi tidak akan memberikan efek yang berarti bagi kolesterol baik (HDL).

10. Membersihkan Komedo
Bawang putih juga dapat berguna untuk kecantikan seperti dapat membersihkan komedo. Caranya pun dengan menghaluskna bawang putih lalu tinggal oleskan pada area wajah yang terdapat komedonya.

11. Menghilangkan Noda Bekas Luka
Mungkin bekas luka membuat Anda kurang percaya diri. Disini bawang putih mampu membersihkan sisa luka pada kulit karena ia bersifat anti radang. Hanya dengan mengoleskan bawang putih yang telah dihaluskan pada bagian yang terdapat bekas luka secara rutin maka bekas luka Anda akan pudar secara perlahan.

12. Sebagai Obat Jerawat
Hanya dengan satu suing bawang putih, masalah jerawat Anda dapat diatasi. Caranya dengan menghaluskan satu siung bawang putih dan letakkan pada bagian wajah yang terdapat jerawat, lalu diamkan sekitar 10 menit atau gunakan pada malam hari saat sebelum tidur. Esok harinya, jerawat Anda akan mengempes dengan sendirinya. Lakukan secara rutin agar hasilnya dapat optimal.

13. Menghilangkan Sakit Gigi
Mungkin manfaat bawang putih yang satu ini telah banyak diketahui yaitu dapat menghilangkan sakit gigi. Kebanyakan orang mengatakan lebih baik sakit hati dari pada sakit gigi, mungkin itu benar karena seseoarng yang sakit gigi akan susah untuk makan ataupun yang lainnya. Sifat anti virus dan anti bakteri yang ada pada bawang inilah yang dpaat membasmi dan menghilangkan bakteri penyebab sakit gigi. Adapun zat analgesic yang ada pada bawang putih juga dapat mengatasi sakit gigi yang ada derita.


Itulah manfaat bawang putih yang mungkin jarang diketahui oleh banyak orang. Mungkin selama ini kita hanya memanfaatkan bawang putih sebagai bumbu dapur, padahal selain itu banyak khasiat lainnya dari bawang putih yang sangat bermanfaat bagi kehidupan kita