Manfaat dan Cara Membuat Masker Kulit Jeruk Untuk Wajah

Manfaat dan Cara Membuat Masker Kulit Jeruk Untuk Wajah

Baik pria maupun wanita selalu mendambakan kulit wajah yang bersih, putih dan terawat. Namun untuk wanita keinginan ini jauh lebih besar karena kecantikan kulit mampu meningkatkan rasa percaya diri mereka. Jeruk merupakan salah satu sumber vitamin C yang tinggi, vitamin C ini sangat bagus untuk kecantikan kulit sehingga selain buahnya, kulit jeruk bisa juga dimanfaatkan untuk membuat masker. Untuk itu berikut ini akan dijelaskan manfaat dan cara membuat masker kulit jeruk untuk wajah.

Manfaat Masker Kulit Jeruk Untuk Wajah


1. Menghilangkan Noda dan Memutihkan Wajah
Sebelum mengulas lebih dalam bagaimana cara membuat masker dari kulit jeruk, perlu Anda ketahui bahwa masker kulit jeruk ini memiliki beberapa manfaat untuk kecantikan kulit.

Kandungan vitamin C yang tinggi pada kulit jeruk mampu menghilangkan noda bekas jerawat di wajah, menyingkirkan bintik-bintik pada wajah dan noda bekas luka di wajah. Asam sitrat merupakan zat yang terkandung dalam kulit jeruk dimana zat ini bisa memudarkan bekas jerawat.

Kondisi kulit yang bebas dari noda bekas luka ataupun jerawat tentu terlihat jauh lebih bersih. Kulit jeruk selain mampu menghilangkan bekas jerawat ternyata juga bisa memutihkan wajah secara alami.

2. Kulit Menjadi Kenyal
Manfaat dan cara membuat masker kulit jeruk untuk wajah banyak dicari karena selain harganya yang sangat murah, penggunaan masker kulit jeruk secara rutin juga akan membuat kulit menjadi lebih kenyal. Vitamin C yang tinggi pada kulit jeruk ini mampu memperbaiki tekstur kulit sehingga lebih kenyal dan membuatnya tampak lebih bercahaya dan sehat.

Kandungan antioksidan pada kulit jeruk juga mampu membuat kulit Anda lebih elastis karena terhidrasi dengan baik. Sedangkan kondisi kulit yang terhidrasi akan membuat produksi kolagen meningkat dan elastisitasnya ikut meningkat.

3. Mengatasi Komedo
Bagi Anda yang sudah melakukan berbagai cara untuk mengatasi masalah komedo namun tak kunjung sembuh, mungkin belum mencoba masker kulit jeruk ini. Kulit jeruk mengandung enzim aktif yang mampu menangkal radikal bebas dan menghilangkan komedo pada wajah. Dengan mengaplikasikan masker kulit jeruk secara rutin maka masalah komedo bisa segera teratasi.

4. Mengecilkan Pori-pori
Manfaat dan cara membuat masker kulit jeruk untuk wajah yang banyak orang ketahui memang untuk kecantikan wajah dengan cara pembuatan yang sangat mudah. Perlu Anda ketahui sifat alami dalam kulit jeruk ini mampu mengecilkan pori-pori wajah secara alami sehingga komedo dan jerawat bisa dicegah.

Sifat asamnya juga bisa membantu mengatasi kulit berminyak dan meremajakan kulit kusam akibat penumpukan sel-sel kulit mati. Tumbuhnya kulit baru tentu akan membuat wajah tampak lebih berseri.

Cara Membuat Masker Kulit Jeruk


Untuk mendapatkan kulit lembut, halus, putih dan kenyal menggunakan ramuan alami yang berasal dari kulit jeruk tentu pertama-tama Anda harus menyiapkan kulit jeruk sebanyak 250 gram sampai dengan 500 gram sesuai kebutuhan. Setelah saip jemur kulit hingga kering.

Untuk lebih jelasnya berikut ini cara meramu masker kulit jeruk:

1. Setelah kulit jeruk dalam kondisi kering sudah siap, blender hingga halus
2. Taruh bubuk kulit jeruk dalam sebuah wadah bersih
3. Campurkan dengan susu cair agar membentuk pasta
4. Gunakan campuran ini untuk masker wajah dengan mengoleskannya secara merata ke seluruh wajah
5. Diamkan selama 20 hingga 30 menit
6. Bilas menggunakan air bersih


Itulah manfaat dan cara membuat masker kulit jeruk untuk wajah untuk Anda. Menggunakan ramuan berbahan dasar herbal alami tentu lebih baik daripada menggunakan bahan kimia berbahaya.