Cara Mengobati Cantengan Pada Jempol Kaki Secara Alami

Cara Mengobati Cantengan Pada Jempol Kaki Secara Alami


Cara mengobati cantengan pada jempol kaki secara alami dilakukan untuk mengurangi peradangan pada area yang bengkak. Bahan yang dibutuhkan juga kerap kali ada di sekitar kita sehingga memudahkan penerapan. Semakin cepat diatasi maka akan mempercepat penyembuhan daerah yang mengalami cantengan.

Ada banyak faktor penyebab cantengan. Antara lain, pemotongan kuku yang terlalu menjorok ke dalam, tekanan yang terlalu keras pada kuku seperti terinjak atau terantuk, perawatan kuku yang tidak maksimal, masuknya partikel kecil ke dalam kuku serta masih banyak lagi.

1. Merendam Kuku dengan Air Garam
Garam dipercaya dapat membunuh bakteri dan merupakan anti peradangan alami yang sangat gampang kita temukan karena hampir setiap dapur rumah pasti menyimpan bumbu yang satu ini. Cara penggunaan garam untuk mengatasi jempol kaki yang cantengan juga sangat mudah. Anda tinggal merendam kaki di larutan air garam yang hangat selama kurang lebih lima belas menit.

2. Oleskan Campuran Kunyit dan Bawang Putih
Selain garam, bawang putih dan kunyit juga merupakan bahan alami yang memiliki sifat anti peradangan. Kedua benda ini dapat dengan mudah kita temukan di dapur. Cara untuk pengaplikasiannya juga cukup mudah. Ambil dua ruas kunyit dan tiga siung bawang putih kemudian haluskan. Jika sudah halus, balurkan pada kuku jempol kaki yang cantengan.

Cara mengobati cantengan pada jempol kaki secara alami dengan kunyit dan bawang putih ini tidak menimbulkan efek samping. Hanya saja bawang putih memiliki bau yang menyengat, maka Anda harus bisa tahan terhadap aromanya.

3. Membalut Cantengan dengan Daun Dewa
Haluskan daun dewa kemudian oleskan pada kuku yang cantengan dan dibalut dengan kain kassa. Tunggu hingga kering sebelum perban dibuka dan basuh dengan air hangat. Proses perban dengan kain kassa ini mempercepat penyembuhan cantengan.

4. Gunakan Cuka Sari Apel
Cantengan sering kali menimbulkan rasa nyeri, cara mengatasinya cukup mudah, yaitu dengan mengoleskan cuka sari apel ke bagian yang terkena cantengan. Selain meredam rasa nyeri, cuka sari apel juga dapat menghambat laju infeksi. Untuk itu selalu sediakan cuka sari apel di rumah untuk persediaan karena manfaatnya yang beragam.

5. Perasan Air Lemon
Sebagai antiseptik terbaik, menggunakan perasan air lemon merupakan cara mengobati cantengan pada jempol kaki secara alami yang mudah dan murah. Mengoleskan air lemon sesaat sebelum mengeluarkan nanah pada daerah yang cantengan membantu untuk mensterilkan daerah tersebut sehingga tidak ada kuman lain yang bisa menyebabkan infeksi lebih parah.

6. Pilih Rivanol Daripada Alkohol
Selain bahan alami, kita juga bisa menggunakan obat-obatan yang biasanya tersedia di apotek. Salah satunya adalah rivanol yang bisa kita gunakan untuk mengkompres kuku yang terkena cantengan. Rivanol lebih baik daripada alkohol. Selain tidak menimbulkan rasa perih, rivanol juga tidak merusak jaringan di sekitar daerah yang terkena cantengan seperti yang terjadi jika kita menggunakan alkohol.

7. Krim Klindamicin dan Gentamicin
Satu lagi cara mengobati cantengan pada jempol kaki secara alami yaitu menggunakan krim khusus yang biasanya mengandung senyawa aktif klindamisin dan gentamisin.

Cantengan bisa dialami oleh siapa saja, tua maupun muda. Walaupun bukan tergolong berbahaya, namun kemunculannya bisa mengganggu aktivitas. Untuk itulah upaya pencegahan sebaiknya dilakukan agar tidak mudah terkena cantengan. Menjaga daerah kuku jempol kaki selalu bersih adalah cara mengobati cantengan pada jempol kaki secara alami yang sangat mudah diterapkan.